Polantasjatim.com: Jalur letter S, di Jalan Raya Mantingan Ngawi-Solo kembali memakan korban, Kamis (29/9/2016) siang. Kali ini melibatkan bus pariwisata, colt diesel L 300 box, mini bus, dan sepeda motor. Dengan keadaan colt diesel L 300 bix terbalik.
Saksi mata menjelaskan, kecelakaan maut tersebut, 3 korban meninggal dunia di tempat. Dua di antaranya anggota TNI dan satu sipil. Untuk anggota TNI, yakni Danramil Walikukun Ngawi, Sutana. Ketiga jenazah sudah dibawa ke RSUD dr Soeroto Ngawi.
“Semuanya sudah dibawa ke RSUD dr Soeroto. Saya juga tidak mengetahui secara pasti kronologisnya,” kata saksi mata.
Sementara Sat Lantas Polres Ngawi masih olah TKP, sedangkan di lokasi, terjadi kemacetan sejauh sekitar 750 meter. Baik dari arah menuju Ngawi maupun menuju Solo. (heru)