Kartinian Gunakan Kebaya Adat Madura, Srikandi Srikandi Polwan Polres Bangkalan Bagi Bunga

21 bangkalanPolantasjatim.com: Dalam rangka memperingati hari Kartini, Kamis (21/4/2016) sejumlah polisi wanita (Polwan) Polres Bangkalan, dengan mengenakan kebaya membagi-bagikan bunga dan brosur tertib berlalu lintas kepada setiap pengendara di wilayah Kota Bangkalan.

Polwan cantik berpakaian adat Madura yang berdandan bak putri keraton itu, juga mensosialisasikan tentang bahaya narkoba dan anti kekerasan terhadap perempuan dan anak.

“Aksi sosial ini dalam rangka mengapresiasi jasa Kartini untuk kaum perempuan yang hidup di era sekarang,” kata Ipda Nenny Sasongko, Kamis (21/4/2016).

Menurutnya, pengenaan kebaya adat Madura dalam kegiatan itu ditujukan untuk mengingatkan kodrat perempuan. Selain menjalankan profesi sebagai Polwan, perempuan juga mengemban tugas mulia sebagai istri dan ibu.

“Tanpa perjuangan Kartini, tidak mungkin perempuan sekarang bisa berkiprah seperti halnya kaum laki-laki,” paparnya.

Sementara itu, Kasatlantas Polres Bangkalan, AKP Ady Nughroho menyatakan dengan mengerahkan Polwan menggunakan kebaya sosialisasi tertib berlalu lintas ,bahaya narkoba dan anti kekerasan terhadap anak akan lebih mengena di hati masyarakat.

“Kami mengucapkan selamat hari Kartini kepada seluruh wanita di Indonesia, khususnya di Bangkalan,” tandasnya. (heru/abi)

 

Related Posts

Tinggalkan Balasan

seven + 10 =