Subdit Dikyasa Ditlantas Polda Jatim Gelar Polsanak Bagi Helm Gratis

14 polsanakPolantasjatim.com: Kasubdit Dikyasa, Ditlantas Polda Jatim, AKBP Adiwera Siregar buka acara polisi sahabat anak (Polsanak), yang berlangsung di halaman kantor PJR Polda Jatim, Kamis (14/4/2016).

Kegiatan ini dikemas dalam kegiatan Panggung Boneka Semeru Ditlatas Polda Jatim. Kegiatan tersebut menghadirkan sekolah Paud Dunia Anak berjumlah 70 siswa-siswi.

14 polsanak 1Selain menyaksikan boneka semeru, peserta juga diperkenalkan satu persatu unit di kepolisian, seperti Binmas, Sabhara, dan Polantas. Kemudian para peserta juga diajak keliling di Markas Komando (Mako) Polda Jatim menggunakan mobil Polantas.

“ Tujuan penyelenggaraan acara itu sebagai pengenalan sejak dini siswa siswi terhadap profesi Polri. Para siswa itu juga agar paham dan mencitai Polri. Siapa tahu kalau mereka (anak anak itu) sudah dewasa tetap mencinta anggota Polri. Mungkin juga diantara mereka nantinya menjadi anggota Polri,” kata AKBP Adiwera.

Siswa siswi itu juga diberi helm secara cuma cuma dan sebagai tanda simbolis, Kasubdit Dikyasa melakukan pemasangan helm kepada siswa siswi tersebut. (heru/abi)

 

Related Posts

Tinggalkan Balasan

3 × four =