Polantasjatim.com : Kepolisian Resort Jember bersama Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten setempat, berencana membangun Pos Pengamanan bagi pemudik menjelang lebaran tahun ini.
Bahkan, Senin (12/6) 2017 sore, Kepolisian dan Dishub Jember telah memantau kesiapan jalan untuk persiapan arus mudik dan mengecek lokasi yang bakal didirikan pos terpadu, pos pengamanan, pos pantau, dan pos pelayanan pemudik.
Kapolres Jember, AKBP Kusworo Wibowo, SH, SIK, MH mengatakan, kegiatan tersebut untuk mengecek kondisi jalan menjelang arus mudik 2017. Selain itu, kepolisian juga memantau tempat-tempat yang dinilai rawan terjadi kriminalitas.
“Sesuai dengan rencana akan ada satu titik yang akan menjadikan pos pengamanan terpadu, yaitu di lokasi (jembatan) timbang barang,” katanya.
Pembangunan pos akan dimulai pekan ini, hal itu untuk mempermudah masyarakat yang telah mudik yang diprediksi bakal dimulai pada minggu depan. Rencana titik-titik tersebut antara lain, pos pengamanan di Jalan Umum Desa Tayeng Kecamatan Sumberbaru, Jalan Umum Desa Garahan Kecamatan Silo, Wisata Pantai Pancer Kecamatan Puger, Wisata Pantai Watu Ulo dan Pamuma Kecamatan Wuluhan.
Sementara untuk lokasi pos pelayanan berada di Terminal Tawang Alun Kecamatan Rambipuji, Terminal Pakusari Kecamatan Pakusari, Terminal Arjasa Kecamatan Arjasa, Stasiun Kereta Api Jalan Wijaya Kusuma Kecamatan Patrang.
“Sedangkan lokasi pos pantau, terletak di Simpang Tiga Pondok Dalem Kecamatan Semboro, Alun-Alun Kecamatan Rambipuji, Simpang Empat Mangli Kecamatan Kaliwates, Bandara Notohadinegoro Kecamatan Ajung, Simpang Tiga Pasar Wirolegi Kecamatan Wirolegi, dan Cafe Gunung Gumitir Kecamatan Sempolan,” kata Kapolres.
Sekretaris Dishub Jember, Gatot Triono menuturkan, setelah melakukan survei lokasi, pihaknya akan menambah rambu-rambu lalulintas di sepanjang jalan yang dilalui arus mudik di kabupaten setempat.
“Sebelum tanggal 19 kami akan menambah rambu-rambu untuk jalan alternatif. Sedangkan untuk pengamanan di terminal kita berkoordinasi dengan menempatkan anggota reskrim di setiap terminal,” tandasnya. (red)