Razia Khusus Pelajar, Puluhan Pelajar Tak Punya SIM Ditilang

Polantasjatim.com: Menindaklanjuti instruksi Ditlantas Polda Jatim sehubungan semakin tingginya tingkat laka lantas di kalangan pelajar, Satlantas Polres Malang Kota lagi gencar gencarnya melaksanakan penindakan tegas bagi pelajar yang belum memiliki SIM (Surat Ijin Mengemudi) tapi mengendarai kendaraan bermotor ke sekolah, puluhan pelajar yang tidak memiliki SIM terjaring razia Satlantas Polres Malang Kota.

19 raziaTindakan berupa tilang diberlakukan pihak kepolisian khususnya Satlantas Polres Malang Kota saat dilakukan razia di beberapa jalan utama yang ada di Kota Malang. Alhasil tiap harinya puluhan pelajar terjaring dalam razia tersebut.

Kanit Turjawali Polres Malang Kota Ipda Luhur Susanto SH menjelaskan, pemberian tindakan tegas terhadap pelajar yang kedapatan mengendarai kendaraan ke sekolah tapi belum memiliki SIM bertujuan menyelamatan siswa pelajar itu sendiri. Hal ini mengingat data tingkat korban laka lantas yang melibatkan pelajar cukup tinggi.

“Sebelumnya melaksanakan tindakan berupa tilang, kami sudah mengimbau kepada seluruh pelajar agar tertib berlalu-lintas. Bagi mereka yang belum berhak, untuk tetap tidak mengendarai kendaraan bermotor dengan berkunjung kebeberapa sekolah yang ada di Kota Malang,” ujarnya mewakili Kasat lantas AKP Ady Nugroho SH SIK.

Setidaknya dengan gencarnya kegiatan razia terhadap pelajar ini, lanjut Luhur, diharapkan mampu mengurangi angka kecelakaan lalu lintas yang melibatkan pelajar. Bagi siswa yang terjaring razia, pihaknya akan tegas melakukan tindakan berupa tilang, apabila mendapati pelajar yang belum memenuhi syarat mengendarai sepeda motor. (heru)

 

 

Related Posts

Tinggalkan Balasan

fifteen − fourteen =