Polantasjatim.com: Analisa dan evaluasi (Anev) dari Unit Laka Satlantas Polres Kediri Kota selama empat bulan terakhir, jumlah kecelakaan cenderung tinggi. Diduga karena selama kurun waktu tersebut, cuaca tidak bersahabat akibat sering turun hujan.
Rinciannya mulai September hingga pertengahan Desember yaitu terjadi 146 kejadian kecelakaan. Atau setidaknya ada satu kecelakaan yang terjadi tiap hari di wilayah hukum Polres Kediri Kota.
“Dari angka tersebut, 22 orang meninggal dunia,” kata Kanit Laka Satlantas Polres Kediri Kota Iptu Arif Efendi. Angka ini masih bisa bertambah karena belum ada data detil selama Desember.
Sementara lainnya terdiri 129 orang luka ringan dan lima orang mengalami luka berat. Sebagian besar kecelakaan tersebut penyebabnya adalah human error. Seperti kurang konsentrasi dan dampak dari cuaca seperti hujan. “Data kami, saat musim penghujan seperti sekarang, jumlah kecelakaan justru meningkat,” lanjutnya.
Walaupun diakuinya tidak sampai 50 persen dari semua laka dalam 4 bulan itu disebabkan karena faktor cuaca. Beberapa kecelakaan yang disebabkan oleh hujan cukup banyak terjadi. Ditambah lagi banyak jalan berlubang yang tidak akan terlihat saat turun hujan. (heru)