Angkut Kayu Balok, Truk Fuso Itu Terguling

18-truk-terguling-pamekasanPolantasjatim.com: Truk Fuso muat kayu balok nopol W 9763 XD terguling ke pinggir Jalan Raya di Desa Oray, Kecamatan Kadur, Pamekasan, Jawa Timur, Jumat (18/11/2016). Truk fuso warna merah yang terguling itu saat melaju dari arah selatan, Kota Pamekasan menuju arah Pakong atau Waru. Namun ketika tiba di lokasi kejadian, truk oleng dan akhirnya terguling.

Saksi mata menjelaskan, roda belakang fuso bermuatan kayu itu disinyalir keluar dari bahu jalan raya dan mengakibatkan pengemudi tidak kuat menahan truk yang dipenuhi dengan muatan.

Peristiwa tersebut, akhirnya kayu balok yang diangkut oleh  truk fuso terguling dipindahkan ke truk lain. Namun belum diketahui pasti penyebab truk yang terguling itu. Sementara polisi lalu lintas masih melakukan evakuasi. (heru/bja)

Related Posts

Tinggalkan Balasan

five × 4 =