Polantasjatim..com: Rasa syukur kehadiran Allah SWT, bahwa pada Senin (12/6/2017), AKBP Eddwi Kurniyanto, bisa menyelenggarakan buka puasa bersama (Bukber) dengan wartawan kelompok kerja (Pokja) Polda Jawa Timur, pemain Yunior sepak bola Bhayangkara FC dan anggota Regident Ditlantas Polda Jatim.
Buka puasa bersama, yang kali pertama dilakukan ini sekaligus atas kepindahan tugas dari Kasubdit Bin Gakkum Ditlantas Polda Jatim bergeser menduduki posisi sebagai Kasubdit Regident Ditlantas Polda Jawa Timur, yang sebelumnya dijabat oleh AKBP H Sumadji.
“ Alhamdulillah kami bisa menyelenggarakan buka puasa bersama sekaligus rasa bersyukur kami kegiatan ini (Bukber) bisa terlaksana bersama kawan kawan wartawan Pokja Polda Jatim. Kami akui sudah lama kami tidak kumpul kumpul dengan wartawan seperti sekarang ini. Kerinduhan kami bisa berkumpul dengan wartawan, sekali lagi, baru bisa terlaksana hari ini. Alhamdulillah akhirnya bisa juga terlaksana,” ujar AKBP Eddwi saat memberi sekelumit sambutan pada buka pusa bersama.
Hubungan harmonis dan kebersamaan antara sosok AKBP Eddwi Kurniyanto dengan wartawan Pokja Polda Jatim, bukan saat berbuka puasa saja, tapi seiring perjalanan waktu, ngumpul bareng seperti sekarang ini bisa terus berlanjut.
Sementara usai berpuka puasa dan solat magrib, acara dilanjutkan “Ngumbar” (Ngumpul bareng) sekaligus melanjutkan makan bersama hidangan buka puasa juga diiringi dengan hiburan elekton. Kebersamaan dan suasana semakin santai dan guyub, terlihat baik wartawan maupan anggota lalu lintas serta pemain yunior Bhayangkara FC menyumbangkan suara mas-nya, termasuk AKBP Eddwi-sapaan akrabnya.
Pada akhir acara buka puasa bersama dilanjutkan dengan doa oleh Gus Lukman dari Trans7. (heru)